Bienvenue 2
Sapaan kepada para pengunjung. Salam kenal.
Pertama saya ucapkan terima kasih kepada pengunjung yang telah berkenan meluangkan waktunya untuk mampir ke blog sederhana ini. Semoga teman-teman puas dengan apa yang akan saya tulis dalam halaman-halaman berikutnya seputar bahasa Prancis.
Blog ini membahas pengucapan dan percakapan sehari-hari dalam bahasa Prancis. Contoh-contoh ucapan kata dan kalimat disesuaikan dengan suara huruf bahasa Indonesia. Hal ini dimaksudkan agar pembaca mudah untuk meniru bunyi huruf, kata dan kalimat secara tepat seperti penutur asli Prancis.
Bahan bacaan dalam blog ini juga berkaitan dengan kehidupan sehari-hari di Prancis.
Tujuannya, untuk menambah wawasan para pembaca yang akan berkunjung ke negara ini. Sebab dengan buku ini diharapkan dapat menjadi acuan bagi tempat-tempat wisata yang akan mereka kunjungi.
Dalam blog ini disajikan secara lengkap beberapa percakapan yang barangkali perlu pada saat reservasi kamar hotel, melapor ke imigrasi, mengucapkan selamat ulang tahun kepada seorang rekan atau keluarga. Pendek kata blog ini terutama ditujukan bagi siapa pun baik para pembaca pemula maupun pengunjung tahap lanjut yang ingin meningkatkan kecakapan dan pemahaman bahasa Prancis mereka untuk kehidupan sehari-hari.
Selamat membaca. Semoga bermanfaat. Bonne chance!
Ridwan Syah